Jumat, 15 Agustus 2014

Keunggulan Kopi Indonesia

Indonesia patut bangga karena dinilai memiliki kualitas kopi terbaik didunia meskipun pada saat ini Vietnam sebagai pengekspor terbesar.



Lalu pertanyaannya, mengapa Indonesia dinilai sebagai salah satu negara dengan kualitas kopi terbaik didunia?

Kementerian Perdagangan (Kemendag) menyatakan, bahwa kopi Indonesia memiliki rasa yang sangat khusus dibandingkan negara-negara lain. Bahkan, kopi diberbagai daerah di Indonesia memiliki rasa yang berbeda-beda dan khas.

"Kopi itu kan ada cupping-nya, taste dari speciality coffe Indonesia itu punya taste yang spesifik, itu yang tidak dimiliki kopi dari negara lain, dan itu antara Kopi Mandailing dan Kopi Jawa, Kopi Bali saja berbeda, itu hebatnya kopi Indonesia," ujar Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan, Nus Nuzulia Ishak di Jakarta, Kamis (14/8/2014).

Dengan baiknya kualitas kopi Indonesia tersebut, sebut dia, harga kopi Indonesia termasuk cukup mahal di pasar dunia. Kopi Indonesia yang memiliki harga tinggi karena kualitasnya biasa disebut speciality coffee yang terdiri coffee Java, Mandailing, Gayo, Toraja, dan Ijen.

Di luar kelima speciality coffee tersebut, harganya tidak terlalu tinggi. Kopi-kopi yang harganya tidak terlalu mahal tersebut diantaranya kopi yang berasal dari Lampung, Bengkulu dan Sumatera Selatan yang menghasilkan sekitar 50 persen dari kopi robusta nasional. Oleh karena itu wilayah tersebut disebut Segi Tiga Emas Kopi.

Berdasarkan fakta bahwa kopi Indonesia memiliki citarasa yang khas, Nus pun tidak sungkan-sungkan menyebut bahwa kopi Indonesia saat ini adalah kopi dengan ragam jenis rasa terbaik di dunia.

Sumber : Kompas

Jumat, 22 Juni 2012

Beberapa Manfaat Kopi yang Luar Biasa


Ingin meningkatkan konsentrasi dan semangat sekaligus mencegah penyakit? Minumlah kopi. Tapi, ketahui takaran kopi yang pas agar minuman hitam pekat ini tidak menjadi musuh bagi tubuh.


"Kopi adalah obat mujarab penyelamat hidup," kata ahli kesehatan liver Sanjiv Chopra, dari Harvard Medical School. Ia juga menyarankan agar kopi yang dikonsumsi adalah kopi hitam, bisa ditambahkan sedikit susu rendah lemak.

Ia menambahkan, meski saat ini cara kerja kopi di dalam tubuh masih misteri, namun studi epidemiologi berskala besar secara konsisten membuktikan manfaat kopi. Berikut ini adalah beberapa keunggulan kopi bagi kesehatan:


- Tiga cangkir kopi sehari bermanfaat menurunkan risiko kanker kulit pada perempuan sampai 20 persen.

- Risiko kematian akibat kanker prostat pria yang mengonsumsi lebih dari enam cangkir kopi setiap hari berkurang sampai 60 persen.

- Mengonsumsi kopi sedikitnya secangkir setiap hari bisa menurunkan risiko stroke sampai 25 persen.

- Konsumsi kopi dua cangkir setiap hari bisa menurunkan risiko depresi pada perempuan. 

- Tiga senyawa dalam kopi, yaitu kafein, asam caffeic, dan asam khlorogenik juga terbukti mengurangi risiko terkena diabetes tipe dua. 

- Orang berusia lanjut yang mengonsumsi tiga cangkir kopi setiap hari diketahui memiliki risiko menderita alzheimer lebih kecil.

Kendati kopi lebih banyak manfaatnya dari pada mudaratnya, namun perlu disadari pula bahwa saat ini para ahli kesehatan tidak menganjurkan orang mulai minum kopi untuk mencegah penyakit.



Sumber : KOMPAS

Sabtu, 05 Mei 2012

Asal mula Kopi Luwak

musang luwak blognya erwin miradiBiji kopi yang dihasilkan dari hewan musang atau luwak cita rasanya berkualitas. Untuk itu Anda perlu tau untuk mengetahui sejarah sampai bangsa kita ini mengenal kopi luwak dan bagaimana prosesnya.


 

Asal Mula Kopi Luwak

Asal mula kopi luwak itu sangat erat hubungannya dengan sejarah pembudidayaan tanaman kopi di Indonesia. Diawali oleh Belanda yang membuka perkebunan tanaman komersial di Hindia Belanda, terutama pada pulau Jawa dan Sumatera. Salah satu bibit kopi yang digunakan adalah bibit kopi arabika dari Yaman pada abad ke –18 ( Kopi Arabika  identik dengan hasil biji kopi yang besar dan harum) Nah, pada era itu tersebut, metode kerja Cultuurstelse atau ‘Tanam Paksa’ sangat dikenal sejak tahun 1830 – 1870. Belanda sangat melarang pekerja perkebunan atau pribumi memetik buah kopi atau mencicipi hasil dari apapun yang telah nenek moyang kita tanam dulu. Dan tanaman kopi tidak untuk menjadi konsumsi pribadi selain Belanda.
Seiring berjalannya waktu, penjaga perkebunan yang ingin sekali mencicipi biji kopi hasil kerja keras mereka kemudian mendapati sejenis musang yang gemar memakan buah kopi, tetapi hanya daging buahnya yang tercerna, kulit ari dan biji kopinya masih utuh dan tidak tercerna sama sekali. Penjaga perkebunan kemudian memungut biji kopi dalam kotoran luwak ini kemudian dicuci, disangrai, ditumbuk dan diseduh dengan air panas. Inilah awal ditemukannya kopi dengan cita rasa tinggi yang disebut ‘kopi luwak’. Belanda mulai mencium kabar kenikmatan kopi aromatik itu, maka kemudian kopi ini menjadi kegemaran orang kaya Belanda. Karena kopi ini langka serta prosesnya sangat tidak lazim, maka kopi luwakpun sudah menjadi kopi dengan harga yang sangat mahal sejak zaman kolonial.

Kenapa Kopi Luwak Berbeda?

Pertanyaannya, mengapa kopi luwak menjadi sangat enak dibandingkan kopi lainnya? Faktanya, hewan luwak  senang sekali mencari buah-buahan yang cukup baik dan masak. Buah kopi itu juga manis rasanya makanya kopi adalah makanannya. Luwak memiliki indera penciuman yang peka dan hanya akan memilih buah kopi yang benar-benar matang optimal untuk menjadi makanannya. Dalam hal ini kita sudah tahu, biji kopi yang diambil hewan luwak adalah biji kopi yang terbaik.
Pertanyaan kedua, mengapa biji kopi yang keluar dari anus luwak bisa utuh tanpa tercerna? Ini karena luwak memiliki sistem pencernaan yang sederhana, sehingga makanan yang keras seperti biji kopi tidak akan tercerna. Sisi hebat lainnya lagi, biji kopi yang masih berada di dalam perut hewan luwak sebelum keluar bersama kotorannya telah difermentasikan secara alami di dalam sistem pencernaan luwak. Alhasil aroma dan rasa kopi luwak memang terasa spesial dan sempurna di kalangan para penggemar dan penikmat kopi di seluruh dunia.
Kita harus berbangga menjadi bangsa Indonesia yang juga menjadi salah satu penghasil kopi Luwak terbesar di seluruh dunia. Begitu banyak tempat di negara kita yang menghasilkan kopi luwak, seperti Gayo (Aceh), Sidikalang, Desa Janji Maria kecamatan Barumun Tengah, dan kabupaten Padang. Begitu juga di kota Pagaralam, kota Bumi Lampung, Jawa Barat dan sungguh masih banyak lagi. Indonesia kaya bukan? Kopi Luwak merupakan warisan nenek moyang yang mendunia, sayang sekali bila kita tidak pernah merasakan kenikmatannya.

Sumber: erwinmiradi

Jumat, 04 Mei 2012

Jeruk Nipis yang Kaya Manfaat



Jeruk nipis atau Citrus Aurantifolia. Orang inggris menyebutnya dengan Lime, sedangkan orang Arab menyebutnya dengan Limah.
Jeruk nipis diduga berasal dari daerah Indo Cina, Myanmar atau India utara.

 
 





Ratusan tahun yang lalu Rasulullah SAW sudah mengatakan bahwa perutmu adalah gudang penyakit dan makanlah yang dapat menjadi obatnya.
Maksudnya adalah bahwa penyakit itu bisa sajamuncul dari sistem pencernaan yang tidak seimbang.

Berhentilah Makan Sebelum Kenyang.

Oleh karena itu, hendaknya makanan pulalah yang dijadikan sarana penyembuhan dengan cara menyeimbangkan dan membangun kembali sistem perncernaan.

Masyarakat Jawa kerap kali menggunakan air perasan buah jeruk nipis untuk mengecilkan dan mengeringkan peranakan sehabis melahirkan. Begitu banyaknya manfaat jeruk nipis, sampai-sampai banyak pakar kesehatan dan pakar pengobatan menjulukinya buah seribu manfaat, karena selain berkhasiat sebagai obat, perasan air jeruk nipis juga bisa digunakan untuk menghilangkan bau amis akibat ikan atau senyawa lainnya.

Khasiat Jeruk Nipis.
Rasa jeruk nipis yang asam bisa untuk membantu membersihkan nikotin yang terdapat pada gigi dan mulut orang yang suka merokok. Dari kandungan berbagai minyak dan zat di dalamnya, jeruk nipis dimanfaatkan orang untuk mengatasi penyakit, seperti:
  • Disentri.
  • Sembelit.
  • Ambeien.
  • Haid tidak teratur.
  • Difteri.
  • Jerawat.
  • Kepala pusing atau vertigo.
  • Suara serak.
  • Batuk.
  • Bau badan.
  • Menambah nafsu makan.
  • Mencegah rambut rontok.
  • Ketombe.
  • Flu.
  • Demam.
  • Terlalu gemuk.
  • Amandel.
  • Penyakit anyang-anyangan.
  • Kencing yang sakit.
  • Mimisan.
  • Radang hidung.
  • Mencegah batu ginjal.
  • Menguatkan jantung.
  • Obat Batu Ginjal.
Jeruk Nipis Untuk Pengobatan Medis.
Tidak hanya sebagai minuman yang menyegarkan, namun jeruk nipis juga memiliki manfaat medis yang tinggi.
Air, buah dan daun jeruk nipis juga memiliki manfaat medis yang tinggi, antara lain bisa dijadikan obat:
  1. Hipertensi.
  2. Disentri.
  3. Vertigo.
Sumber : obatsakit2011

Mobil Terbang Tanpa Roda


Dampak dari pertambahan jumlah kendaraan yang demikian pesat mengakibatkan sebuah perjalanan mencapai satu tujuan yang dekat pun menjadi sangat jauh. Bila hal itu tidak diantisipasi, maka akan semakin banyak waktu yang terbuang.

Sejumlah produsen mencoba merancang beragam jenis mobil masa depan. Entah dengan sistem yang hemat bahan bakar, mesin kecil, atau penggunaan bahan bakar alternatif seperti tenaga listrik, biodisel, dan energi surya (panas Matahari).
Namun, hal itu tetap saja tak mengurangi kondisi kemacetan sebagai dampak dari membeludaknya jumlah kendaraan bermotor di jalanan. Lalu apa solusinya?
Dahulu, saya pernah membayangkan, buat apa membeli mobil beharga hingga miliaran rupiah, kalau saat macet tidak bisa kemana-mana juga. Saya memimpikan punya mobil yang bisa terbang. Jadi kalau macet, bisa langsung menggunakan sistem seperti helikopter, sehingga sesuai dengan harganya yang mahal, kemacetan tak menjadi halangan.
Nah, konsep itulah yang dikembangkan sejumlah produsen otomotif di Cina. Mereka merancang sebuah mobil yang bisa terbang. Sehingga, jika macet, mereka tak khawatir lagi, karena dengan mudah bisa dilalui. Sayangnya, belum dijelaskan berapa biaya mobil ini.
Uniknya, mobil yang dirancang oleh Volkswagen di Cina ini, tak dilengkapi dengan ban atau roda. Sehingga, pemiliknya tak perlu khawatir ban bocor apalagi harus ganti ban jika terjadi sesuatu. Bahkan, dari bentuknya juga unik, lebih bundar atau bulat dan sangat tak mirip dengan sebuah mobil. Ini tentu berbeda dengan sejumlah rancangan mobil terbang sebelumnya yang masih menggunakan roda, dan desain mirip pesawat.
Hebatnya lagi, mobil ini juga dirancang bisa melihat kondisi kendaraan yang berada di depannya, sehingga kemungkinan terjadi tabrakan bisa diantisipasi secara lebih efektif.
Lihat videonya disini:


Sumber : kerendanunik

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...