Minggu, 05 Juni 2011

Ditemukan Lokasi Gen Serigala di Tubuh Manusia

foto 


Bila Anda mendapati rambut yang tumbuh berlebihan di wajah dan tubuh, bisa jadi ada gen "serigala jadi-jadian" di tubuh Anda. Ilmuwan telah menemukan lokasi mutasi genetik dalam tubuh manusia



Mutasi genetik itu bernama hypertrichosis. Ia kadang-kadang disebut "werewolf syndrome" atau sindrom serigala jadi-jadian. Sindrom ini amat jarang terjadi. Kasusnya yang terdokumentasi diperkirakan tak sampai 100 di seluruh dunia. Tapi sindrom ini masih menyimpan teka-teki. 


Pada 1995 para ilmuwan menemukan mutasi itu di sebuah keluarga Meksiko. Kaum lelaki di keluarga itu memiliki rambut tebal di wajah dan mata. Sementara yang perempuan memiliki rambut tebal di sekujur badan. 

Pada Maret lalu seorang gadis Thailand dengan kondisi seperti itu dinobatkan sebagai anak dengan rambut terbanyak sedunia oleh Guinness Book of World Records. 

Lalu seorang pria Cina dengan hypertrichosis bawaan akhirnya membantu para peneliti dalam memecahkan teka-teki tersebut. Xue Zhang, seorang profesor ahli genetik di Peking Union Medical College, melakukan tes terhadap pria itu dan keluarganya. Dia menemukan sepenggal gen tambahan di kromosom X. 

Peneliti kembali meneliti keluarga Meksiko dan menemukan penggalan tambahan (dengan bentuk yang berbeda dengan pria Cina) di lokasi yang sama di kromosom X. 

DNA tambahan itu kemungkinan telah ikut mendorong gen penyebab pertumbuhan rambut di dekatnya. "Bila tambahan itu telah mendorong pertumbuhan rambut, ini akan menjanjikan bagi perawatan dan pengobatan terhadap hirsutism atau pertumbuhan rambut yang berlebihan di masa depan, khususnya bila kita bisa menemukan obat atau yang lainnya," kata Pragna Patel dari University of Southern California yang ikut melakukan penelitian. 



Sumber : tempointeraktif

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...